"Ini salahku, seandainya aku tak melakukannya dulu. ahhh"
Stop, menyesal boleh, tanda bahwa kita tau kalau kita salah.
tapi jangan pernah sekali- kali kita berandai- andai.
Rosululloh shollallohu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Bersemangatlah untuk meraih segala hal yang bermanfaat bagimu. Mintalah pertolongan Alloh dan jangan lemah. Apabila engkau tertimpa sesuatu (yang tidak menyenangkan) janganlah berkata, ‘Seandainya aku dulu berbuat begini niscaya akan menjadi begini dan begitu’ Akan tetapi katakanlah, ‘QaddarAllohu wa maa syaa’a fa’ala, Alloh telah mentakdirkan, terserah apa yang diputuskan-Nya’. Karena perkataan seandainya dapat membuka celah perbuatan syaitan.” (HR. Muslim)Ingatlah segala sesuatu terjadi dengan takdir, bisa jadi apa yg terjadi dulu memang cara Allah untuk membuat kita lebih baik dimasa sekarang, untuk menjadikan kita manusia yang lebih berhati- hati dalam bertindak, berfikir tentang dampak baik buruknya, juga tak lupa melibatkanNya.
No comments:
Post a Comment